Minggu, 12 April 2015

Trik Bergaya

Bagi anda yang punya banyak aktivitas kerja, arisan, atau business trip. Tampil gaya adalah suatu keharusan. Simak beberapa tips praktis berikut ini:

1. Investasikan untuk membeli busana dari bahan yang berkualitas agar lebih tahan lama.

2. Miliki setidaknya beberapa stel busana dari bahan cashmere sebagai pelengkap untuk mendapatkan kesan mewah.

3. Pastikan anda memiliki beberapa stel busana dengan warna dasar seperti hitam, putih, kuning gading, dan biru navy dalam lemari pakaian anda.

4. Kenakan busana dengan warna senada agar terkesan chic. Warna hitam dan  palet netral akan menonjol bila dipadukan dengan warna cerah.

5. Kenali dulu postur dan bentuk tubuh anda: apakah anda termasuk wanita bertubuh mungil atau gemuk? Dengan begitu, anda akan lebih mudah membeli busana yang tepat.

6. Agar lebih terkesan trendi dan praktis saat berlibur atau beraktivitas di luar ruangan, jangan ragu bermain padu-padan, khususnya dengan bahan yang tidak mudah kusut.

7. Sesekali gunakan dimensi busana yang berbeda. Cobalah bereksperimen mengenakan kaos yang lebih panjang di balik sweater yang berpotongan pendek. Bisa juga kenakan atasan ketat di balik cardigan longgar.

8. Yang paling penting, pilihlah busana yang membuat anda merasa nyaman sehingga anda bisa tampil percaya diri. Jadi investasikan busana yang anda suka, bukan apa yang seharusnya anda kenakan.

0 komentar:

Posting Komentar